Review Neta V II: Sekarang Rakitan Indonesia dan Tampil Beda!

Table of Contents
Setelah diumumkan tahun lalu, akhirnya mobil listrik rakitan lokal pertama
Neta meluncur di Indonesia. Kendaraan tersebut mengusung nama Neta V-II dan
diproduksi di pabrik Handal yang beralamat di Kota Bekasi, Jawa Barat.
Neta V-II sama persis seperti Neta AYA yang dijual di China. Namun, khusus untuk pasar Indonesia dan Thailand, mobil nonemisi ini hadir dengan nama V-II yang diposisikan sebagai penerus atau kelanjutan model V.
Nah, kira-kira dengan embel-embel angka II di belakang namanya, apa saja yang berbeda dari Neta V-II dibandingkan model sebelumnya? Mari kita bahas!